HUDALLINNAS PUSAT PELATIHAN KETRAMPILAN DAN MOTIVASI

Selasa, 10 Januari 2012

ELANG

Elang betina adalah "ibu teladan" yang mengurus anak dengan cinta. Sebelum bertelur, ia sudah menyiapkan sarang di bukit tinggi. Rangka dari ranting keras & duri tajam dilapisinya dengan rumput halus agar sarang itu enak & nyaman.
Setelah telurnya menetas, ia dengan memberi makan anaknya dengan rajin. Jika angin kencang berhembus, sang ibu segera merentangkan sayapnya untuk memberi perlindungan.
Suatu saat, anak elang terkejut karena jatah makanan tiba-tiba dihentikan. Ia menangis karena lapar. "Oh Ibu, mengapa begitu?"
Hari berikutnya, anak elang kaget lagi karena sang ibu mengibaskan sayapnya dengan keras. Rumput halus pun berhamburan keluar dari sarang, tinggal duri-duri tajam yang menusuk badan. Mereka menangis kesakitan. "Ibu, tega sekali?"
Hari berikutnya lagi, anak elang terkejut saat diusir dari sarang. Ia didorong keluar hingga jatuh melayang. "Ibu, kenapa mau membunuh anakmu..?"
Namun ketika hampir sampai dasar jurang, sang ibu segera menyambar menyelamatkan.
Demikianlah. Berulang kali mereka dijatuhkan, sampai suatu saat mereka mulai mengepakkan sayap dan anak elang bisa terbang dan belajar mencari hewan buruan. Pada saat itu, barulah anak elang sadar bahwa induknya telah mengajarkan kerasnya kehidupan. Ia harus bisa mandiri di belantara alam yang kejam untuk melestarikan kehidupan! 

Diambil dari berbagai sumber

1 komentar:

Motivasi adalah energi tanpa batas yang akan mampu menghantarkan kearah tujuan hidup yang kita inginkan, hidup penuh motivasi akan memberikan kita solusi disaat kita mengalami stagnasi...keep ur spirit...!!!

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More